Home Berita Rakortekrenbang Regional II Digelar Di Bandung

Rakortekrenbang Regional II Digelar Di Bandung

Rakortekrenbang Regional II Digelar Di Bandung

345
0
SHARE
Rakortekrenbang Regional II Digelar Di Bandung

Keterangan Gambar : Rakortekrenbang Regional II Digelar Di Bandung

Bappeda Kabupaten Tasikmalaya menghadiri acara Rapat Koordinasi Teknis Perencanaan Pembangunan (Rakortekrenbang) Regional II di Grand Aquila Hotel Bandung pada hari Selasa tanggal 10 Maret 2020. Acara tersebut di buka resmi oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri Hadi Prabowo. Rakortekrenbang merupakan salah satu tahapan dalam siklusi perencanaan pembangunan tahunan sebagai langkah awal dalam melakukan sinkronisasi rencana program dan kegiatan antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Lima arahan yang menjadi fokus kerja pemerintah selama lima tahun ke depan, yaitu pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM), pembangunan infrastruktur, penyederhanan regulasi, penyederhanaan birokrasi, dan transformasi ekonomi. Sementara itu, Direktur Jenderal Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri Muhammad Hudori mengatakan koordinasi teknis merupakan salah satu wadah bagi pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk secara bersama-sama melakukan sinkronisasi dan harmonisasi untuk mencapai target pembangunan nasional yang dikoordinasikan oleh Menteri Dalam Negeri dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional. Pembahasan dalam Kortekrenbang meliputi substansi seperti pembahasan komitmen daerah dalam mendukung pencapaian target pembangunan nasional berdasarkan urusan pemerintahan; pembahasan komitmen daerah dalam pelaksanaan prioritas nasional dan pencapaian target pembangunan nasional yang tercantum dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2020-2024; pembahasan dukungan daerah terhadap pelaksanaan Proyek Strategis Nasional (PSN) dan major project; serta pembahasan usulan oleh pemerintah daerah terhadap kegiatan yang menjadi kewenangan kementerian/lembaga di daerah.